BA H+3 RAPAT AKHIR TAHUN 2025
Rapat Akhir Tahun 2025 dilaksanakan pada Sabtu, 16 November 2025 di Aula 1 Fakultas Farmasi Universitas Jember. Kegiatan ini merupakan program kerja dari Komisi 1 BPMF Farmasi yang bertujuan memperkuat komunikasi antar Ormawa, mengevaluasi pencapaian program kerja, serta memberikan penilaian terhadap kinerja BEMF dan UKMF selama satu periode kepengurusan. Agenda inti dari kegiatan ini mencakup penyampaian paparan program kerja BEMF dan UKMF oleh Ketua Umum BEMF serta Kepala Departemen PSDM, diikuti pemaparan program kerja BPMF oleh Ketua Umum BPMF Farmasi. Peserta rapat terdiri atas BPH BEMF beserta seluruh Kepala Departemen dan Kepala Biro dengan satu perwakilan anggotanya, BPH UKMF, serta seluruh anggota BPMF. Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB melalui pembukaan oleh MC, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan pembukaan oleh ketua pelaksana Belva Zabrina Aurora, serta sambutan dari Ketua Umum BPMF Muhammad Ludy Adinugroho. Setelah itu, sesi pemaparan program kerja BEMF dan UKMF beserta tanya jawab berlangsung hingga pukul 11.05 WIB, kemudian dilakukan ISHOMA hingga pukul 11.45 dan diteruskan dengan pemaparan program kerja BPMF serta penyampaian saran hingga pukul 12.25 WIB.
Rangkaian acara kemudian resmi ditutup pada pukul 12.25 WIB dan diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai dokumentasi kegiatan hingga 12.30 WIB. Secara keseluruhan, pelaksanaan Rapat Akhir Tahun 2025 berlangsung dengan lancar, tertib, dan kondusif. Sesi diskusi antara BPMF dengan BEMF dan UKMF berlangsung secara terbuka, menunjukkan komunikasi dua arah yang baik di mana masing-masing pihak dapat memberikan klarifikasi, kritik, maupun saran secara konstruktif. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh Ormawa mampu melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kinerja dan program kerja yang telah dijalankan, sehingga dapat meningkatkan kualitas organisasi serta membawa perubahan positif bagi periode kepengurusan berikutnya.
Baerikut dokumentasi acaranya:

Gambar 1. Registrasi

Gambar 2. Pembukaan

Gambar 3. Menyanyikan lagu Indonesia Raya

Gambar 4. Laporan Ketua Panitia

Gambar 5. Sambutan Ketua Umum BPMFF Farmasi

Gambar 6 Pembacaan doa

Gambar 7. Pembacaan Tata tertib

Gambar 8. Pemaparan program kerja BEMF

Gambar 9. Pemaparan program kerja UKMF

Gambar 10 Tanya Jawab dan Diskusi

Gambar 11 Pemaparan program kerja BPMF

Gambar 12 Saran untuk BPMF

Gambar 13 Foto bersama
