BERITA ACARA H-7 SELEGTIF 2023
Badan Perwakilan Mahasiswa Fakultas (BPMF) Farmasi merupakan salah satu organisasi kemahasiswaan tingkat fakultas yang bertugas sebagai lembaga legislatif. BPMF Farmasi Universitas Jember sebagai lembaga perundang-undangan berperan dalam mengkaji, merumuskan, serta membuat undang-undang sebagai pedoman pelaksanaan kegiatan ormawa di Fakultas Farmasi Universitas Jember. Sebagai organisasi yang bergerak dalam bidang legislatif, tentu anggota BPMF Farmasi perlu meningkatkan pengetahuan dan pemahamannya mengenai legislasi melalui kegiatan sekolah legislatif.
Kegiatan Sekolah Legislatif (SELEGTIF) merupakan salah satu bentuk implementasi program kerja komisi 4 BPMF Farmasi Universitas Jember. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan BPMF Farmasi sejak tahun 2018. Sekolah Legislatif dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan seluruh anggota BPMF Farmasi Universitas Jember dalam memahami wawasan legislasi yaitu dengan mengeri fungsi-fungsi legislatif sehingga dapat menerapkannya sebagai lembaga legislatif mahasiswa. Kegiatan SELEGTIF akan dilaksanakan selama satu hari pada Sabtu, 29 April 2023 yang dilaksanakan di Fakultas Farmasi Universitas Jember dengan jumlah peserta 30 orang yaitu seluruh anggota BPMF Farmasi Universitas Jember. Dengan adanya kegiatan ini, diharapakan seluruh anggota BPMF Farmasi Universitas Jember mampu memahami peran legislasi sehingga BPMF Farmasi Universitas Jember berjalan sesuai tugas dan fungsinya.